Selasa, 15 September 2015

Bisnis Minuman Segar SIRUP JERUK KALAMANSIH (Kota Bengkulu)

“Citrus Fortunela Microcarpa” merupakan nama latin dari buah jeruk mini yang sering kita sebut dengan jeruk kalamansih. Jeruk ini merupakan jeruk yang biasanya digunakan untuk mencuci ikan, mencuci piring, atau hanya sekedar dibuat sambal..

Tapi ada yang berbeda ketika jeruk ini ada di tangan Ibu Emi yang merupakan Warga Kabupaten Bengkulu Tengah.. Jeruk yang semula tidak ada harganya ini disulap menjadi mesin penghasilan harianya..

Ibu Emi berhasil mengolah jeruk kalamansi ini menjadi sirup yang rasanya tidak kalah nikmat dibanding sirup-sirup hasil pabrikan.. Bahkan rasa dari sirup kalamansi ini begitu original karna sirup kalamansi ini diolah langsung dari buah jeruk kalamansi segar yang dipanen langsung dari pohonya jeruk miliknya..

Untuk membuat sirup jeruk kalamansi ini sebenarnya tidak begitu susah, kita hanya butuh beberapa buah jeruk kemudian dipotong dan di peras airnya dan tinggal di tambahkan gula sesuai selera.. Namun untuk mendapatkan cita rasa sirup yang segar dan nikmat pastilah hanya ibu emi ahlinya..

Ibu emi mengeluti usaha dibidang perjerukan ini sejak mulai tahun 2000 Hanya saja saat itu dirinya belum tahu bakalan di jadikan apa si kecil mungil ini

Masalah rasa sih menurut saya asem tapi seger pastinya dan sangat cocok sebagai minuman di musim kemarau seperti saat ini..

Sirup dari buah jeruk kalamansih ini saat ini menjadi primadona masarakat bengkulu, selain itu juga sirup ini merupakan produk berkualitas tinggi, karna dolah tanpa menggunakan bahan pengawet dan pemanis buatan..

Berkat usahanya ini, dirinya telah meraih berbagai penghargaan ditingkat nasional dan menjadikan sirup jeruk kalamansih ini menjadi salah satu minuman khas bengkulu yang tentunya dapat menjadi pilihan kalian ketika mencari oleh oleh khas Bengkulu saat berlibur ke Bengkulu.. Apakah kalian tertarik untuk mencobanya...?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar